Kamis, 15 April 2010

THE GREAT QUEEN SEON DEOK SIAP MERAMAIKAN DEMAM SERIAL KOREA



Demam Korea di tahun 2009 kembali memanas. Selain bisa menyaksikan kembali serial populer yang masa keemasannya sudah lewat, seperti Full House, Coffee Prince, A Love to Kill, hingga My Lovely Sam Soon, Indosiar juga menayangkan serial paling hangat di Korea. Setelah BBF sukses bikin heboh — termasuk bikin heboh Bintang dan pembaca — drama Worlds Within yang juga terhitung masih hangat menyusul tayang. Kali ini Indosiar kembali menampilkan serial yang cukup gres bahkan masih tayang di Korea, The Great Queen Seon Deok atau biasa disingkat Queen Seon Deok (QSD).
Berbeda dengan BBF atau Worlds Within yang bergaya kontemporer, Queen Seon Deok mengajak penonton kembali ke masa kekuasaan Dinasti Shilla, salah satu dinasti terbesar dalam sejarah Korea. Hmmm, kalau topiknya sudah mengusung sejarah, biasanya langsung terbayang konflik yang rumit dan panjang. Tapi jangan salah, konflik rumit ala kerajaan bisa jadi tontonan mengasyikkan asalkan disajikan menarik. Penonton Indonesia sudah terbiasa dengan tontonan berlatar sejarah. Buktinya, dua serial berlatar sejarah yang pernah tayang di sini, Putri Huan Zhu dan Jewel In The Palace alias Dae Jang Geum, mendapat respons baik. Bahkan, Putri Huan Zhu tayang dalam beberapa musim, mengikuti kisah novelnya yang sampai 3 jilid, tak kehilangan penggemar setia. Pun dengan Jewel in the Palace. Jadi, sama sekali tak mustahil QSD ikut meramaikan demam serial Korea di Indonesia.
http://pangeran229.wordpress.com/2009/11/15/pemain-queen-seon-deok/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2009 hiburan. Powered by Blogger
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Wordpress by Wpthemescreator
Blogger Showcase